http://www.makassarbarcelonafansclub.blogspot.com/
MILAN – Hasil minor didapat oleh AC
Milan saat menjamu Barcelona di San
Siro dalam lanjutan matchday ketiga
grup H Liga Champions, rabu
(23/10/2013) dini hari WIB. Meski
menuai hasil imbang 1-1, namun
allenatore Massimiliano Allegri
memuji penampilan Kaka.
Memang pemain yang memiliki nama
lengkap Ricardo Izecson dos Santos
Leite sempat diragukan tampil,
namun akhirnya Allegri
menurunkannya sejak awal untuk
bisa berduet dengan Robinho di lini
serang Milan.
Strategi Allegri terbilang ampuh,
lantaran pemain berpaspor Brasil itu
menjadi andil terciptanya gol
pembuka Milan di pertandingan itu.
Umpan manisnya, diselesaikan
dengan sempurna oleh rekan
senegaranya, Robinho.
“Kaka memiliki penampilan yang
luar biasa dan dia membuktikan
bahwa dia adalah seorang
juara,”ucap Allegri, kepada Sky
Sports Italia, Rabu (23/10/2013).
Penampilan Kaka pada dini hari tadi,
juga tak melulu terfokus di lini
serang, bahkan pemain yang musim
lalu membela Real Madrid ini,
menjelma sebagai full-back saat
menutup pergerakan Adriano
Correia pada babak kedua.
“Saya tidak hanya menilai dalam
hal teknis, seperti yang kita semua
tahu itu, bahwa dia bekerja keras
dan bahkan bertindak sebagai full-
back saat pemain Barcelona
(Adriano Correia) mendapatkan
peluang,” tegas mantan pelatih
Cagliari tersebut
“Kaka membuktikan sekali lagi
untuk menjadi juara itu tidak cukup
untuk memiliki kaki yang hebat,
tetapi bekerja keras,” tutupnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar